M O M S M O N E Y I D
Santai

Dari Thriller sampai Romance, 6 Film Ini Ceritanya Tentang Aplikasi di Dunia Digital

Dari Thriller sampai Romance, 6 Film Ini Ceritanya Tentang Aplikasi di Dunia Digital
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia rekomendasi film-film yang mengangkat tema tentang aplikasi di dunia digital masa kini.

Semakin hari semakin banyak pilihan film yang menyajikan cerita tentang dunia digital dan juga sisi kelamnya.

Nah, beberapa judul film ini bisa ditonton bagi yang penasaran dengan cerita dalam dunia digital masa kini.

Baca Juga: Penggemar K-Film Wajib Tonton 6 Film Korea Terbaik Ini

Unlocked

Film Korea dengan genre thriller ini dibintangi oleh Chun Woo Hee, Im Si Wan, dan Kim Hie Won. Film kriminal yang diadaptasi dari buku ini menceritakan tentang kehidupan seorang perempuan yang berubah drastis.

Apalagi, setelah seorang pria melacak dan mengikuti kehidupannya dari balik ponselnya yang sempat hilang. Kini, setiap pergerakannya pun dapat diketahui dengan mudah melalui ponsel yang telah diretas oleh pria tersebut. Termasuk, meretas semua kegiatannya di media sosial dan juga seluruh isi ponselnya.

Her

Film berjudul Her ini menceritakan obsesi seorang pria untuk mendapatkan pasangan hidup. Film lawas ini merupakan film yang bertema kesepian dan populer hingga saat ini.

Film ini menceritakan tentang seorang pria bernama Theodore yang sedang dalam proses perceraian dengan sang istri. Hidup seorang diri, Theodore kemudian mulai menjalin hubungan emosional dengan Samantha.

Samantha merupakan sebuah asisten pribadi yang terbuat dari sistem AI yang memiliki suara perempuan.

Baca Juga: Ini Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Jagat Arwah di Netflix, Jangan Lupa Tonton

Host

Mengambil latar pada kehidupan di masa karantina Covid-19, film ini menceritakan tentang enam teman yang melakukan panggilan video bersama-sama melalui Zoom.

Tak disengaja, mereka mengundang kekuatan iblis saat melakukan sesi panggilan video tersebut. Mereka pun mulai menyadari bahwa ada hal-hal gaib dan aneh yang terjadi di rumah mereka masing-masing.

Searching

Seorang ayah kehilangan anak perempuannya tanpa jejak dan hanya mengandalkan jejak digital dari sang anak saja. Ia harus memanfaatkan segala aplikasi di dunia digital untuk melakukan investigasi dan menemukan sang anak.

Dari mulai menyusuri posisi anaknya dari sosial media, email, hingga pesan teks dilakukan untuk mengetahui keberadaan sang anak. Film Searching ini memiliki sekuel dengan tema cerita serupa yang berjudul Missing.

See For Me

See For Me menceritakan tentang kisah seorang gadis buta bernama Sophie yang masih bisa bekerja untuk menjaga rumah mewah. Berbekal aplikasi See For Me di ponselnya, ia menggunakan aplikasi khusus orang buta tersebut dalam kesehariannya termasuk untuk bekerja.

Namun tanpa disangka tiga orang pencuri masuk ke rumah yang dijaganya dan melakukan hal-hal berbahaya bagi Sophie.

Berada dalam posisi terancam, Sophie yang buta hanya mampu mengandalkan aplikasi See For Me tersebut agar tidak dihabisi oleh para perampok tersebut.

Lekat dengan kehidupan, itulah rekomendasi film tentang aplikasi dunia digital dengan beragam genre.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.

Jaga Aset Berharga Kamu! Ini Strategi Refinancing untuk Stabilitas Finansial

Banyak yang kewalahan atur cicilan di tengah biaya hidup naik. Refinancing jadi solusi. Pelajari cara kerjanya agar keuangan Anda tetap stabil.