M O M S M O N E Y I D
Bugar

Bisa Dicoba Moms! Inilah Cara Membasmi Nyamuk secara Alami di Rumah

Bisa Dicoba Moms! Inilah Cara Membasmi Nyamuk secara Alami di Rumah
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa cara membasmi nyamuk secara alami di rumah yang bisa Moms lakukan.

Sebaiknya waspada terhadap gigitan nyamuk karena dapat memicu beberapa penyakit. Ada beberapa cara untuk membasmi nyamuk secara alami. 

Untuk membasmi nyamuk di rumah, penggunaan pestisida lazim digunakan.

Namun, bahan kimia dalam pestisida dinilai mengganggu kesehatan manusia serta makhluk hidup lainnya. 

Untuk itu, banyak masyarakat yang beralih mengatasi masalah nyamuk dengan menggunakan cara alami yang terbukti aman. 

Dikutip dari Healthline, berikut beberapa cara membasmi nyamuk secara alami di rumah yang bisa Moms lakukan, antara lain: 

Baca Juga: 5 Essential Oil yang Ampuh Mengusir Nyamuk

1. Mengenakan pakaian panjang

Cara membasmi nyamuk secara alami di rumah bisa diantisipasi dengan mengenakan pakaian panjang. 

Pakaian yang menutupi seluruh tubuh diketahui efektif sebagai cara mengusir nyamuk. 

Pilihlah bahan pakaian yang mudah menyerap keringat, agar perlindungan dari gigitan nyamuk dapat dirasakan secara maksimal tanpa terasa gerah. 

Hindari warna pakaian yang gelap, karena justru akan menarik perhatian nyamuk.  

2. Menyemprotkan minyak kayu manis

Cara membasmi nyamuk secara alami di rumah yang kedua dengan menyemprot minyak kayu manis.

Minyak kayu manis dapat membasmi telur nyamuk dan nyamuk yang berukuran besar. 

Untuk menggunakannya, Anda cukup mencampurkan 120 ml air dengan 24 tetes (1/4 sendok teh) minyak kayu manis. Lalu semprotkan cairan tersebut ke pakaian, barang, dan tanaman. 

Baca Juga: Musim Hujan Tiba, 9 Tanaman Hias Pengusir Nyamuk Ini Cocok Ditanam di Dalam Rumah

3. Mengoleskan minyak kedelai

Cara membasmi nyamuk secara alami di rumah ketiga adalah dengan mengoleskan minyak kedelai.

Minyak kedelai terbukti efektif mencegah gigitan nyamuk, terutama nyamuk Anopheles. 

Minyak ini memberikan perlindungan yang lebih tahan lama dan aman digunakan untuk anak-anak. 

4. Mengoleskan minyak serai wangi

Cara membasmi nyamuk secara alami di rumah keempat adalah dengan mengoleskan minyak serai wangi. Minyak serai juga dapat digunakan untuk mengusir nyamuk. 

Efektivitas minyak serai dalam mencegah gigitan nyamuk diketahui serupa dengan minyak kayu manis dan bahkan DEET yang terkandung dalam losion antinyamuk. 

Jika dioleskan ke kulit, minyak serai dapat melindungi kulit dari gigitan nyamuk hingga 2 jam. Setelah itu, Anda perlu mengoleskannya lagi beberapa saat kemudian bila dibutuhkan. 

Baca Juga: Gunakan Bawang dan Serai, Ini Cara Mengusir Nyamuk di Kamar

5. Menyalakan kipas angin

Cara membasmi nyamuk secara alami di rumah selanjutnya adalah menyalakan kipas angin. 

Angin yang dihasilkan kipas angin akan membuat nyamuk sulit terbang atau bergerak di udara. 

Hal ini dapat mencegah nyamuk hinggap di kulit, sehingga dapat digunakan sebagai cara mengusir nyamuk secara alami. 

Meski demikian, sebaiknya konsultasikan lebih dulu ke dokter kandungan mengenai aman atau tidaknya penggunaan minyak alami tersebut bagi kesehatan Anda dan janin.

Itulah beberapa cara membasmi nyamuk secara alami di rumah yang bisa Moms lakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Praktis dan Lezat, 4 Resep Camilan Berbahan Kentang yang Mudah Dibuat di Rumah

Kentang bisa Moms olah menjadi berbagai camilan lezat. Dari kroket kentang sampai pizza kentang akan menemani momen ngemil bersama keluarga.  

Promo Manis Cake Bliss Mako Bakery & Cream Bomb Bun Set Tous les Jours Hemat

Kue premium Mako Bakery dan Tous les Jours ada diskon besar. Dapatkan 4 Cream Bomb Bun hanya Rp 65.000 atau Mini Cake mulai Rp 99.000.

13 Cara Obati Kolesterol yang Alami dan Efektif

Begini, lho, cara obati kolesterol yang alami dan efektif. Coba terapkan, yuk!                              

Promo HokBen 24 Jam, Cek Daftar Store & Dapatkan Takoyaki Gratis Sekarang

Lapar tengah malam kini ada solusinya! HokBen 24 jam menawarkan Takoyaki gratis setiap hari mulai jam 10 malam. Cek daftar lokasi di kota Anda.

Gumiho Kehilangan Ekor di No Tail To Tell, Anda Harus Nonton 5 Drakor Fantasi Ini

Gumiho tiba-tiba berubah jadi manusia biasa di No Tail To Tell. Jangan lewatkan 5 judul drakor fantasi dengan alur cerita yang segar tak terduga.

Ingin Cepat Glowing? Hindari 4 Kesalahan Skincare Malam Ini

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 kesalahan skincare malam yang harus dihindari. Simak sampai akhir, Moms.

Urutan Mengonsumsi Makanan Ini Jamin Gula Darah Stabil, Begini Caranya

Mengonsumsi makanan manis di awal berisiko besar bagi kesehatan Anda. Pahami urutan mengonsumsi makanan yang benar menurut penelitian.

Cara Membuat Parfum Sendiri di Rumah, Cukup Pakai Essential Oil!

Ingin coba bikin parfum sendiri? Berikut MomsMoney bagikan cara membuat parfum sendiri dari essential oil.  

Lagi Cari HP Murah RAM Besar 16 GB? Intip Performa Gaming Redmi Note 15 Pro+

Redmi Note 15 tawarkan RAM 16GB dan AMOLED 120Hz 3.200 nits. Apakah performa Snapdragon 6 Gen 3 mampu mengimbangi? Cek skor AnTuTu-nya di sini.

Daftar 7 Drakor Adaptasi Webtoon Terbaru dari Romantis hingga Thriller

Cek daftar judul drakor adaptasi webtoon terbaru yang menawarkan genre romantis, aksi, hingga thriller.