M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bantu Turunkan Berat Badan, Ini 5 Manfaat Minum Air Hangat di Pagi Hari

Bantu Turunkan Berat Badan, Ini 5 Manfaat Minum Air Hangat di Pagi Hari
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ini 5 manfaat minum air hangat di pagi hari yang tidak boleh Anda lewatkan.

Penelitian menunjukkan, minum air hangat di pagi hari saat perut kosong menawarkan manfaat kesehatan paling besar dibandingkan minum teh, kopi, atau air dingin.

Menurut ahli gizi klinis Stella Metsovas, minum air hangat di pagi hari dapat meningkatkan pengetatan usus untuk mengatur pergerakan usus dan melancarkan pencernaan.

Lebih lengkap, berikut 5 manfaat minum air hangat di pagi hari sebagaimana, dilansir dari Lifehack:

Baca Juga: Susah BAB? Ketahui 5 Cara Alami Melancarkan Buang Air Besar Ini

1. Mencegah penuaan dini

Keberadaan racun dalam tubuh bisa mempercepat proses penuaan. Ketika tubuh dipenuhi racun, itu akan membuat tubuh menjadi rentan terhadap penyakit dan penuaan.

Kabar baiknya, minum air hangat di pagi hari dapat membantu membersihkan tubuh dari racun.

Selain itu, air hangat juga mampu membantu memperbaiki sel-sel kulit dan meningkatkan elastisitas kulit.

2. Menurunkan berat badan

Ternyata, minum air hangat di pagi hari dapat membantu menurunkan berat badan lho. Air hangat mampu meningkatkan suhu tubuh yang pada gilirannya akan meningkatkan laju metabolisme.

Nah, peningkatan aktivitas metabolisme inilah yang memberikan tubuh kemampuan untuk membakar lebih banyak kalori sepanjang hari.

Memulai hari dengan segelas air lemon hangat akan membantu tubuh memecah jaringan adiposa atau lemak tubuh. Air lemon hangat juga bisa mengontrol nafsu makan karena lemon mengandung serat pektin.

3. Mengurangi rasa sakit

Air hangat dapat menjadi obat alami yang ampuh untuk meredakan nyeri akibat kram menstruasi.

Dengan minum air hangat di pagi hari, itu akan melemaskan otot perut dan membantu meringankan nyeri haid.

Air hangat juga termasuk obat yang efektif untuk semua jenis kram karena mampu meningkatkan sirkulasi kapiler dan membantu mengendurkan otot-otot tubuh.

Baca Juga: 5 Bunga Pernikahan Terbaik beserta Maknanya, Cocok Dijadikan Buket

4. Meningkatkan sirkulasi darah

Timbunan yang terakumulasi di sistem saraf dan timbunan lemak di tubuh dapat dihilangkan dengan minum segelas air hangat di pagi hari.

Proses pembuangan racun yang dihasilkan dari air hangat pada gilirannya akan meningkatkan sirkulasi darah untuk membantu aliran darah, menghilangkan sirkulasi buruk, membuat rileks, dan mengendurkan otot.

5. Meningkatkan pencernaan

Minum segelas air hangat di pagi hari akan merangsang sistem pencernaan dan membantu tubuh mencerna sekaligus menghilangkan makanan dengan lebih baik.

Sebaliknya, minum air dingin setelah makan bisa membekukan minyak dan lemak dalam makanan yang baru saja dikonsumsi.

Akibatnya, lemak akan semakin menumpuk dan pencernaan akan menjadi lebih sulit.

Demikian 5 manfaat minum air hangat di pagi hari yang tidak boleh Anda lewatkan. Semoga bermanfaat, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Cara Menaikkan Berat Badan dalam Seminggu yang Efektif

Bagaimana cara menaikkan berat badan dalam seminggu yang efektif, ya? Intip caranya di sini, yuk!   

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 7 November 2025: Saatnya Kerja Cerdas!

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 7 November 2025 yang mengulas motivasi besar dalam urusan karier dan keuangan setiap bintang.

6 Penyebab Umum Kadar Kolesterol Tinggi pada Wanita

Ternyata ini dia beberapa penyebab umum kadar kolesterol tinggi pada wanita. Apa saja, ya?             

Benarkah Makan Bawang Putih Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

Sebenarnya, benarkah makan bawang putih bisa menurunkan kolesterol tinggi? Cari tahu jawabannya di sini!

Apakah Cokelat Hitam Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

Banyak ditanyakan, apakah cokelat hitam bisa menurunkan kolesterol tinggi atau tidak? Ini jawabannya.

Promo Alfamart Home Care 1-15 November 2025, Aneka Detergent Diskon hingga 40%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 1-15 November 2025 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

5 Manfaat Mencuci Wajah dengan Air Garam

Tahukah bahwa ada sejumlah manfaat mencuci wajah dengan air garam lo? Yuk, cari tahu di sini.             

Samsung A06 Memasang Lensa Utama 50 MP, Bisa Lakukan Digital Zoom hingga 10x

Samsung A06 dan Galaxy A6 yang rilis di tahun 2018 merupakan dua ponsel murah dengan keunggulan masing-masing. 

Promo Indomaret Personal Care Deals 1-12 November 2025, Skincare Diskon hingga 30%

Promo Indomaret Personal Care Deals kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam produk perawatan wajah dan tubuh.

7 Serial Indonesia Populer Wajib Tonton dari Genre Drama, Thriller, hingga Sci-Fi

Daftar rekomendasi serial populer Indonesia dengan beragam pilihan genre untuk menemani waktu luang.