M O M S M O N E Y I D
Santai

Awas Ini 4 Risiko Makan Daging Kambing Berlebihan, Cek di Sini

Awas Ini 4 Risiko Makan Daging Kambing Berlebihan, Cek di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jika dikonsumsi terlalu banyak dan berlebihan, daging kambing juga bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan, loh.

Bagi yang suka mengonsumsi daging kambing tentu sudah mengetahui bahwa ada dampak buruk jika mengonsumsinya secara berlebihan.

Meski ada juga manfaat yang diperoleh, namun makan daging kambing secara berlebihan bisa memberi dampak buruk bagi kesehatan.

Apa saja, sih, dampak buruk makan daging kambing secara berlebihan buat kesehatan? Ini dia jawabannya.

Baca Juga: Muncul Jerawat Bisa Jadi Tanda Usus Kotor, Cek Tanda Lainnya di Sini

Rasa terlalu kuat

Sudah bukan rahasia bahwa daging kambing memiliki rasa yang lebih kuat dibanding jenis daging lainnya. Daging kambing juga memiliki aroma yang lebih lekat dan susah untuk dihilangkan saat dimasak.

Hal ini yang kemudian membuat beberapa orang kurang menyukai daging kambing. Juga, karena daging kambing tidak terlalu berlemak, jika tidak dimasak dengan baik maka akan menjadi sangat keras dan tidak enak untuk dimakan.

Risiko kanker

Risiko kanker bisa muncul karena terlalu banyak mengonsumsi daging merah, seperti salah satunya adalah daging kambing.

Laman Health Line menjelaskan bahwa ketika daging merah dibakar atau dimasak “matang” pada suhu yang sangat tinggi, hal ini dapat mengakibatkan pembentukan amina heterosiklik (HCA) dan amina polisiklik (PAH).

HCA dan PAH merupakan bahan kimia yang diduga meningkatkan risiko kanker pada manusia.

Baca Juga: 6 Minuman Sehat Pengganti Kopi Ini, Bisa Tambah Energi Juga lo

Penyakit menular lainnya

Karena daging kambing tidak berlemak dan memiliki tekstur yang alot, maka makanan ini perlu diproses masa dengan baik. Sebab jika tidak, potensi penularan penyakit zoonosis bisa muncul.

Melansir laman Medicine Net, penyakit yang ditularkan melalui makanan bisa menular bukan hanya dari konsumsi daging yang terkontaminasi, namun juga saat menangani atau mengolah daging tersebut.

Toksoplasmosis adalah penyakit paling serius yang ditularkan melalui daging kambing, terutama pada orang dengan sistem kekebalan tubuh lemah dan wanita hamil.

Tidak bisa dikonsumsi sembarangan

Daging kambing tidak bisa dikonsumsi beberapa orang dengan kondisi tertentu sebab bisa menyebabkan masalah kesehatan serius. Kondisi tersebut antara lain:

  • Orang dengan penyakit liver: daging kambing tinggi protein sehingga bisa merusak fungsi hati jika terlalu banyak dikonsumsi.
  • Orang yang menghasilkan banyak panas: kondisi demam, berdahak, sakit gigi, maag, jerawat, atau wasir sebaiknya hindari makan daging kambing karena dapat memperburuk masalah tersebut.
  • Anak-anak: karena hati dan ginjal anak-anak belum mampu menerima terlalu banyak protein.

Ada baiknya untuk selalu mengonsumsi daging kambing secukupnya saja, ya, agar dampak buruk tersebut tidak dirasakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Siklon Tropis Iggy di Selatan Jawa, Hujan Lebat Turun di Provinsi Ini

Bibit Siklon Tropis 90S menjelma menjadi Siklon Tropis Iggy berefek hujan lebat disertai angin kencang di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!