M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Aturan DEBM (Diet Enak Bahagia dan Menyenangkan) untuk Mendapatkan Hasil Maksimal

Aturan DEBM (Diet Enak Bahagia dan Menyenangkan) untuk Mendapatkan Hasil Maksimal
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Diet DEBM (Diet Enak Bahagia dan Menyenangkan) pertama kali dipopulerkan oleh Robert Hendrik Liembono melalui buku panduan dietnya tahun 2018. 

Mirip dengan diet atkins dan diet ketogenik, diet DEBM juga mengurangi asupan karbohidrat dan gula, serta memperbanyak asupan protein dan lemak.  

Diet DEBM sedang tren saat ini. Karena itu, Robert Hendrik Liembono, penemu Diet DEBM membagikan sejumlah tips diet DEBM untuk pemula.

Program DEBM yang sedang populer ini dikenal ampuh menurunkan berat badan dengan cara mudah tanpa perlu olahraga.  

Baca Juga: Konsumsi Air Putih yang Cukup, Inilah Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Meski sekilas terdengar mudah karena hanya sebatas menjaga konsumsi makanan tertentu, nyatanya kamu perlu membiasakan diri untuk memulainya.

Efektivitas metode diet DEBM sendiri belum didukung hasil penelitian yang kuat. Namun demikian, metode diet rendah karbohidrat memang telah terbukti efektif untuk menurunkan berat badan, dilansir dari Mayo Clinic.

Bahkan, beberapa penelitian menunjukkan bahwa diet rendah karbohidrat lebih efektif daripada diet rendah lemak.

Berikut adalah aturen diet DEBM yang perlu diketahui dan dijalani dengan disiplin agar mendapatkan hasil yang maksmimal.   

1. Harus sarapan pagi dengan makanan tinggi protein.  

2. Makan siang dan makan malam dengan makanan sumber protein hewani.  

3. Harus minum 3 gelas air putih pada jam 9 pagi dan 3 sore. Di luar jam tersebut, Anda tentu diperbolehkan minum.  

4. Minum teh, kopi, atau sparkling water tawar tanpa krimer atau gula.  

5. Makan malam tidak lebih dari jam 6 sore.  

6. Jika lapar setelah jam 6 sore, Anda hanya boleh mengonsumsi makanan sumber protein hewani tanpa karbohidrat.  

7. Boleh menggunakan minyak dan garam untuk mengolah makanan, tapi tanpa gula dan tepung.  

8. Selalu menyertakan makanan sumber protein hewani, seperti telur, ikan, keju, daging, setiap kali makan.  

Baca Juga: Inilah Kebiasaan yang Bisa Merusak Fungsi Ginjal di Usia Muda

Moms, Anda bisa mulai mempraktikkan DEBM di rumah. Lakukan dengan rutin dan disiplin agar bisa mendapatkahn hasil yang maksimal. Selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Membangun Usaha Biro Wisata dari Pendiri Cheria Holiday

Cheriatna, pemilik biro wisata Cheria Holiday, membagikan kiat membangun usaha biro wisata.         

Poco X6 Hadirkan Performa Kelas Menengah yang Andal, Gunakan Layar AMOLED 6.67 Inci

Poco X6, ponsel kelas menengah yang andal dengan layar yang sangat baik. Poco X7 sudah rilis di tahun 2025 tapi Poco X6 masih belum terkalahkan.

Redmi Note 15 Kenalkan Kamera Utama 108 MP, Recomended Buat Rekam Konten Video 4K

Redmi Note 15 bersama model Redmi Note 15 yang mengutamakan performa, daya tahan, dan fitur premium. 

Oppo Reno15 HP RAM Besar Mulai 12 GB hingga 16 GB, Bikin Konten Video 4K Jadi Lancar

Oppo Reno15 dibungkus dalam bingkai paduan aluminium. Gadget ini akan bawa fitur yang melengkapi kekurangan Oppo Reno14.

Cara Membuat Akun Kreator Instagram dengan Cepat dan Tips Menggunakannya

Banyak pengguna yang belum tahu cara membuat akun kreator Instagram. Pengguna dapat memilih antara tiga jenis akun yakni pribadi, kreator & bisnis

Promo Flash Sale Burger Bangor Via GoFood sampai 16 Januari, 2 Burger Harga Hemat

Burger Bangor hadirkan promo Flash Sale Mealtime sampai 16 Januari 2026 melalui GoFood. Nikmati paket 2 burger favorit dengan harga spesial.

Promo Alfamart Home Care 1-15 Januari 2026, Sabun Cuci Piring Mulai Rp 5.900 Saja

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

5 Penyebab Muncul Strawberry Legs pada Kulit, Salah Satunya Karena Mencukur

Pernah dengar istilah strawberry legs yang bikin para perempuan enggak pede? Ini penyebab muncul strawberry legs pada kulit.

Bisa Menurunkan Kolesterol, Simak 6 Manfaat Terong Buat Kesehatan di Sini

Mudah ditemui dan jadi makanan favorit, inilah sederet manfaat terong yang baik bagi kesehatan termasuk menurunkan kolesterol.​

Mantan Masih Sering Ajak Ketemu Bisa Jadi Ingin Ajak Balikan, Ini Tanda Lainnya

Agar tidak salah tangkap, ada beberapa tanda mantan ingin ajak Anda balikan lagi. Salah satunya sering ajak ketemu.