M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Atasi Depresi dan Kecemasan, Konsumsi 6 Makanan untuk Perbaiki Kesehatan Mental

Atasi Depresi dan Kecemasan, Konsumsi 6 Makanan untuk Perbaiki Kesehatan Mental
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Jika Anda merupakan penderita gangguan kecemasan dan depresi, tak perlu khawatir, konsumsi beberapa makanan untuk perbaiki kesehatan mental.

Ada banyak makanan yang tergolong baik bagi para pejuang kesehatan mental. Makanan-makanan tersebut mengandung nutrisi baik yang berperan untuk meningkatkan mood, serta mengurangi beberapa gejala mental yang cukup parah.

Langsung saja simak beberapa makanan untuk mengatasi depresi dan kecemasan, dilansir dari ICA Notes dan Well and Good.

Ayam

Ayam Mentah
Ayam Mentah

Ayam termasuk ke dalam jenis makanan yang mampu perbaiki kesehatan mental, termasuk depresi dan gangguan kecemasan.

Ayam mengandung triptofan, yakni sel asam amino yang sama dengan daging kalkun. Triptofan membantu memproduksi serotonin yang mampu mengatur suasana hati, menjaga ingatan dan melawan gangguan mental seperti depresi.

Ayam juga mengandung nutrisi lainnya yang baik untuk otak seperti magnesium dan vitamin B.

Baca Juga: Bikin Bergidik, Hati-hati Terhadap 6 Tanda Tubuh Ini Saat Ada Penyakit Ginjal

Salmon

Salmon juga mampu perbaiki kesehatan mental karena mengandung asam lemak Omega-3 dalam jumlah yang tinggi.

Omega-3 mampu mengurangi gejala depresi dan kecemasan. Adapun kandungan Vitamin D alami yang mampu menurunkan tingkat depresi apabila dikonsumsi rutin.

Tapi tak hanya salmon saja, ikan tuna, makarel, hingga ikan haring juga termasuk ke dalam jenis makanan untuk atasi gangguan mental.

Coklat hitam

Penelitian mengatakan bahwa coklat hitam merupakan salah satu makanan untuk perbaiki kesehatan mental mulai dari depresi, gangguan kecemasan, hingga membuat mood jadi lebih baik.

Baca Juga: Bercitarasa Asin dan Gurih, Ini 6 Bahan Alternatif Pengganti Garam

 “Coklat mengandung beberapa senyawa berbeda yang dapat dikaitkan dengan stimulasi neurotransmitter ‘perasaan baik’ seperti serotonin, endorfin, dan dopamin,” kata Dr. Leaf, seorang saintis yang dilansir dari Well and Good.

Setiap kali mengonsumsi makanan manis atau makanan enak lainnya, maka makanan tersebut dapat merangsang pelepasan hormon endorfin dihipotalamus. Hormon endorfin yang dilepaskan mengundang mood menjadi lebih bahagia.

Makanan Sehat
Makanan Sehat

Baca Juga: Ada The Great Blue Hole, Inilah 7 Tempat Terindah di Dunia yang Bisa Dikunjungi

Alpukat

Perbaiki kesehatan mental bisa dengan mengonsumsi alpukat. Alpukat kaya akan lemak, folat, serta vitamin K yang membantu meningkatkan suasana hati, daya ingat, dan konsentrasi.

Adapun kandungan lutein dalam jumlah tinggi yang punya dampak positif untuk otak.

Yogurt

Yogurt juga merupakan makanan yang mampu atasi kecemasan dan depresi.

Penelitian dalam Ica Notes membuktikan bahwa kesehatan usus berpengaruh kuat terhadap kesehatan mental. Yogurt digunakan oleh para ahli untuk membantu pasien mengurangi gejala kecemasan & stres yang melanda.

Baca Juga: Bukan Stonehenge, Ternyata Ini 5 Kuil Tertua di Dunia yang Punya Peradaban Panjang

Buah beri

Raspberry
Raspberry

Buah beri, meliputi stroberi, blueberry, blackberry, dan raspberry mengandung antioksidan dalam jumlah tinggi yang mampu meningkatkan kesehatan mental, terutama bagi para pasien yang menderita depresi dan kecemasan.

Penelitian telah menunjukkan bahwa antioksidan membantu kemenurunkan kadar kecemasan & berbagai masalah kesehatan mental lainnya.

Itulah beberapa jenis makanan untuk perbaiki kesehatan mental, terutama bagi Anda yang mengalami gangguan kecemasan maupun depresi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

KAI Layani 4,17 Juta Pelanggan Selama Nataru, 75% Tiket Dibeli Lewat Access by KAI

Sepanjang periode 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, PT Kereta Api Indonesia KAI melayani 4.179.095 pelanggan.​

Afiliasi Jadi Sumber Cuan Baru, Simak Cara Pendapatan Bisa Tembus Rp 100 Juta

Lazada memperkuat program afiliasi untuk menangkap peluang creator economy yang terus tumbuh di Indonesia.

PRISM Rilis Travel Report 2025, Sajikan Tren Perjalanan Domestik di Indonesia

PRISM, perusahaan induk OYO, merilis Travel Report 2025 tren perjalanan yang menyoroti lanskap perjalanan domestik di Indonesia di 2025.​

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.