M O M S M O N E Y I D
Bugar

ASITA Run Digelar di Bali, Menparekraf Harap Kunjungan Wisatawan Terkerek

ASITA Run Digelar di Bali, Menparekraf Harap Kunjungan Wisatawan Terkerek
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - ASITA Run 2024 akan digelar di Lapangan Renon Denpasar, Bali, besok 21 April.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengajak seluruh masyarakat tak terkecuali wisatawan mancanegara untuk turut menyemarakkan ASITA Run 2024.

Sandiaga dalam pernyataannya usai melakukan pre-event ASITA Run 2024 bersama komunitas lari di Pantai Sanur, Bali, Sabtu (20/4) mengapresiasi ASITA (Asosiasi Biro Perjalanan Wisata Indonesia) atas inisiatifnya menyelenggaran event rutin tahunan ini.

Ajang ini sekaligus menjadi momentum untuk menghidupkan sport tourism atau wisata olahraga, khususnya di Bali.

"Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada teman-teman ASITA yang telah menginisiasi acara ini. Karenanya saya mengajak masyarakat Bali dan juga wisman untuk turut berpartisipasi dalam fun run ini," ujar Sandiaga dalam keterangan tertulis, Sabtu (20/4).

Baca Juga: Pagelaran ASITA Run 2024 Bakal Digelar, Catat Tanggalnya

ASITA Run 2024 hadir dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 ASITA. Sehingga, konsep yang diusung berupa fun run sejauh 5 kilometer dengan kapasitas pelari 1.000 orang.

Dan, acara lari ini terbuka untuk umum, tidak hanya masyarakat lokal, namun wisman juga dapat turut berpartisipasi.

Dengan ASITA Run 2024, Sandiaga berharap, pencapaian target 1,25 miliar sampai 1,5 miliar pergerakan wisatawan nusantara (wisnus) dan 14,3 juta kedatangan wisman pada 2024 bisa terakselerasi.

Sandiaga juga mendorong event seperti ini digelar secara konsisten untuk menggaungkan sport tourism dan menjadi inspirasi bagi pemerintah daerah untuk menggelar acara serupa.

“Sekarang sport tourism telah menjadi salah satu tren pariwisata minat khusus bagi wisatawan selain mancanegara juga nusantara. Sehingga, diharapkan mampu menggerakan wisnus dan mendatangkan wisman," imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Solaria Habis Hari Ini! Jangan Nyesel Tak Cicip Hematnya Bowl Ayam Teriyaki

Cuma hari ini, Bowl Ayam Teriyaki Solaria cuma Rp 12.000 via ShopeeFood. Buruan cek voucher deals sebelum kehabisan!

Dapur Terasa Ketinggalan Kuno? Ini Langkah Awal yang Disarankan Desainer

Simak cara sederhana menyegarkan dapur Anda agar terlihat modern dan relevan di 2026, ini solusi praktis tanpa renovasi mahal.

Ada Aplikasi Kencan Pendeteksi Cinta, 5 Drakor Sci-Fi Ini Bikin Penasaran

Aplikasi kencan pendeteksi cinta hingga robot AI, teknologi ini ada di 5 drakor sci-fi. Temukan mana yang paling bikin penasaran!

Jadwal Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Berlaga Menuju Partai Final

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak Semifinal Sabtu (31/1), 10 wakil Indonesia berlaga dan 3 tiket untuk babak final sudah di tangan.

Punya Mental Baja, 6 Zodiak Ini Jarang Terlihat Menangis

Tak mudah menunjukkan kerentanan. Kenali 6 zodiak yang tidak mudah menangis dan selalu terlihat bahagia.

7 Kunci Hidup Sehat Ala Gen Z, Cara Simpel Atasi Stres & Jaga Imun

Dari mental hingga pola makan, Gen Z punya solusi simpel untuk hidup sehat. Pelajari 7 tips praktis ini demi tubuh bugar dan pikiran tenang.

Perayaan Imlek Kian Meriah, Coba 4 Resep Ayam Lezat Ini Sekarang

Ciptakan kehangatan Imlek dengan 4 resep ayam spesial. Resep autentik dan praktis ini siap jadi favorit. Temukan panduannya di sini!

Langkah Preventif untuk Atasi Gejala Asam Urat? Waspadai Penyebab Utamanya

Lakukan langkah preventif untuk mengatasi gejala asam urat tinggi seperti pembengkakan dan nyeri sendi. Cari tahu penyebab yang sering diabaikan.

Promo JSM Alfamidi 29 Januari-1 Februari 2026, Durian Monthong Lokal Lebih Murah

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi Spesial Gajian periode 29 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Promo JSM Indomaret sampai 1 Februari 2026, Detergent Diskon hingga 35%

Promo JSM Indomaret tawarkan diskon besar untuk kebutuhan harian Anda. Cek cara dapatkan ekstra diskon dari ShopeePay hingga Binadigital.