M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Momen yang Tepat untuk Mengganti Foundation dengan BB Cream

5 Momen yang Tepat untuk Mengganti Foundation dengan BB Cream
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Cari tahu yuk, kapan momen yang tepat untuk mengganti foundation dengan BB cream.

BB cream merupakan produk makeup yang serbaguna. Tapi, entah mengapa produk yang satu ini jarang digunakan. Padahal, BB cream memiliki fungsi yang tidak kalah bagus dari produk alas bedak lainnya termasuk foundation.

Walaupun tidak semaksimal foundation dalam hal coverage, namun BB cream menawarkan hasil yang jauh lebih alami.

Kelebihan BB cream daripada foundation lainnya yaitu tidak memerlukan teknik pengaplikasian yang rumit, tidak membutuhkan banyak makeup tools, serta tidak memakan banyak waktu.

Ada momen yang disarankan untuk menggunakan BB cream alih-alih foundation. Berikut 5 momen yang tepat untuk mengganti foundation dengan BB cream.

1. Saat buru-buru

Apakah Anda sering bangun kesiangan sehingga tidak punya banyak waktu untuk merias wajah? Jika demikian, cukup gunakan BB cream untuk membantu menutupi imperfection wajah alih-alih menggunakan banyak produk.

Berbeda dengan foundation yang membutuhkan teknik tertentu dan waktu pengaplikasian yang cenderung lama, BB cream jauh lebih praktis dan tidak membutuhkan waktu lama untuk diaplikasikan. Plus, penggunaan BB cream tidak memerlukan makeup tools yang banyak layaknya mengaplikasikan foundation.

Cukup menggunakan jari atau spons, BB cream sudah bisa menutupi area wajah Anda yang bermasalah sekaligus memberikan tampilan complexion yang lebih merata.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit Sensitif, Membersihkan Makeup Tanpa Iritasi

2. Saat ingin membuat no makeup look

Belakangan ini, tren no makeup look tidak kalah populernya dengan tren makeup bold ala Western. Cenderung natural dan tidak memakan banyak waktu, tren makeup ini bisa Anda dapatkan dengan menggunakan BB cream sebagai dasarnya.

Oleskan BB cream di area wajah secara merata. Tidak lupa, oleskan juga sedikit di area leher guna menghindari tampilan belang. Sebagai sentuhan akhir, aplikasikan maskara dan lipstik nude favorit Anda.

3. Saat sedang jerawatan

Foundation dan concealer memang efektif untuk membantu menyembunyikan jerawat secara instan. Namun, tak jarang penggunaan kedua produk tersebut justru menyebabkan lebih banyak jerawat atau bahkan memperparahnya.

Sebagai solusi, cobalah beralih ke penggunaan BB cream. BB cream akan membantu menutupi jerawat tanpa membuat kulit Anda semakin iritasi.

Baca Juga: 5 Cara Membersihkan Maskara Waterproof dengan Benar, Jangan Keliru!

4. Saat ingin selfie lebih banyak

Ketika Anda berencana untuk mengambil lebih banyak selfie, tentu ingin kulit  terlihat sealami mungkin bukan?

Daripada menggunakan foundation dan concealer yang dapat menonjolkan tampilan garis-garis halus pada wajah, sebaiknya Anda menggunakan BB cream sebelum ber-selfie ria.

Mengapa BB cream? Karena, BB cream mampu memperbaiki dan menyempurnakan tampilan kulit tanpa berlebihan, baik dilihat secara langsung maupun melalui kamera.

5. Saat ingin berfoto di pantai

Memakai riasan saat berlibur di pantai merupakan hal yang tidak direkomendasikan. Pasalnya, suhu panas dan kelembaban yang tinggi di pantai dapat melelehkan makeup sekaligus membuatnya terlihat berantakan.

Tapi, jika ingin melakukan pemotretan ringan di pantai, BB cream bisa Anda gunakan untuk membuat wajah terlihat flawless tanpa berlebihan.

Untuk memberikan perlindungan ekstra pada kulit dari paparan sinar matahari yang merusak, pastikan  menggunakan BB cream yang telah dilengkapi dengan SPF, ya.

Itulah 5 waktu yang tepat untuk mengganti foundation dengan BB cream. Jangan lupa dicatat, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

MIN- Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.

Infinix Hot 60 Pro+ Dirilis, Cetak Rekor Ponsel Layar Lengkung Tertipis di Dunia

Inovasi gila dari Infinix Hot 60 Pro+! Ketebalan cuma 5,95 mm tapi punya baterai 5160mAh. Simak rahasia teknologi baterai tipis terbarunya di sini

Praktis dan Lezat, 4 Resep Camilan Berbahan Kentang yang Mudah Dibuat di Rumah

Kentang bisa Moms olah menjadi berbagai camilan lezat. Dari kroket kentang sampai pizza kentang akan menemani momen ngemil bersama keluarga.