M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

5 Cara Mudah Merawat Ikan Mas Koki dalam Akuarium Agar Tak Cepat Mati

5 Cara Mudah Merawat Ikan Mas Koki dalam Akuarium Agar Tak Cepat Mati
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Ikan mas koki bukanlah ikan hias yang asing lagi. Ikan ini cukup populer di kalangan masyarakat seluruh dunia. Ada setidaknya 130 jenis ikan mas koki yang tersebar di dunia. Selain dipelihara, ikan mas koki juga banyak dibudidayakan. Salah satunya di Indonesia.

Ikan mas koki dapat hidup di dalam kolam maupun di akuarium. Dengan perawatan yang baik, mereka dapat hidup lama hingga 15 tahun. Namun, ikan dapat mati lebih cepat bila sudah terinfeksi penyakit dan parasit. Jika Anda ingin memeliharanya, maka rawatlah ikan mas koki dengan baik. Berikut 5 cara mudah merawat ikan mas koki agar tak cepat mati.

Baca Juga: Mengenal Ikan Hias Channa, Kerabat Ikan Gabus yang Sedang Naik Daun

Peraturan Akuarium

Memelihara ikan di dalam kolam akan memberikan mereka tempat hidup yang leluasa, tetapi di akuarium juga tak masalah asal ruang gerak bagi ikan terpenuhi. Minimal ukuran akuarium idealnya adalah panjang 80 cm, lebar 40 cm, dan tinggi 30 cm. Ukuran ini perlu disesuaikan dengan jumlah ikan mas koki agar tidak berdesak-desakan.

Jika Anda ingin memelihara per ekor, ukuran akuarium dari volume air yang ideal adalah 38-55 liter per ekor. Sebab, bila akuarium terlalu kecil dan sempit, akan menyebabkan pertumbuhan ikan terhambat dan meningkatkan risiko kematian.

Kualitas Air

Kualitas air sangat berpengaruh pada kesehatan dan penampilan ikan mas koki. Tingkat keasaman pH air yang ideal antara 7,0 hingga 8,0. Ikan mas koki tidak dapat hidup di bawah pH 5,0 atau lebih dari 8,0.

Dilansir dari Gerava.com, ikan mas koki adalah ikan yang biasa hidup di daerah beriklim sedang dengan kisaran toleransi suhu 20-23 derajat C. Oleh karena itu, penting untuk Anda mengecek suhu air agar tidak terlalu dingin atau panas untuk akuarium.

Baca Juga: 6 Tanaman Air yang Cocok untuk Aquascape Pemula

Filter dan Aerator

Memelihara ikan hias di dalam akuarium perlu difasilitasi filter atau penyaring untuk menjaga kualitas air. Kulitas air yang selalu bersih dan jernih akan menjaga kesehatan penampilan ikan. Filter air ini juga penting untuk mengurangi munculnya kadar amonia di dalam air. Filter yang baik untuk ikan mas terdiri dari kapas saringan, bioball, dan zeolit.

Ikan mas koki juga membutuhkan kecukupan kadar oksigen di dalam air. Maka, aerator dapat dipasang untuk mengalirkan udara di air yang nantinya menjadi oksigen. Dengan begini, kehidupan ikan mas koki akan menjadi lebih nyaman.

Jaga Kebersihan Habitat

Jangan menunggu sampai air benar-benar kotor untuk membersihkannya. Kotoran yang menumpuk akan membuat ikan keracunan dan cepat mati. Sebab, kotoran ini tak hanya diprediksi dari kelihatannya saja. Anda dapat menggunakan tes kit untuk menguji kadar nitrogen dan ammonia yang mengindikasikan akuarium kotor.  

Makanan Ikan Mas Koki

Cara perawatan yang terakhir adalah memilih makanan yang baik untuk ikan mas koki. Ikan mas koki sebenarnya hanya membutuhkan pakan yang mengandung protein tinggi serta gizi yang seimbang. Jenis makanannya dapat berupat pelet atau cacing darah.

Agar lebih cepat tumbuh, Anda dapat memberikan pakannya setiap hari dengan jumlah yang sedikit, tetapi habis. Sebab, bila terlalu banyak, makanan akan sisa dan menyebabkan air akuarium kotor. 

Selanjutnya: Rekomendasi Jenis-Jenis Ikan Hias Akuarium yang Berumur Panjang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.