M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Cara Mudah Mengurangi Kopi bila Anda Kecanduan Kafein

5 Cara Mudah Mengurangi Kopi bila Anda Kecanduan Kafein
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Beginilah cara mudah untuk mengurangi asupan kopi bagi yang kecanduan kafein.

Sudah bukan rahasia bahwa kopi yang mengandung kafein bisa menyebabkan kecanduan bagi siapa pun pengomsumsinya.

Jika sudah kecanduan kopi, tentu bukan perkara mudah untuk bisa lepas dari pengaruhnya. Waktu dan kesabaran yang tinggi tentu dibutuhkan.

Untuk bisa lepas dari pengaruh kecanduan kopi, berikut ada cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi asupan kafein:

Baca Juga: Perempuan Haid Boleh Donor Darah kok, Asal Dalam Kondisi Ini

Lakukan perlahan

Agar bisa sepenuhnya keluar dari kecanduan kopi, cara yang perlu diterapkan adalah dengan melakukannya perlahan. Orang-orang yang kecanduan kopi akan mengalami beberapa kondisi seperti sakit kepala, cemas, hingga perubahan mood.

Jika asupan kopi tiba-tiba diputus, maka kondisi tersebut bisa lebih parah. Ada baiknya lakukan secara perlahan dan penuh kesabaran namun disiplin.

Kurangi porsi

Jika Anda sudah terbiasa mengonsumsi kopi secara rutin, cobalah mengurangi porsinya terlebih dahulu. Laman Health Line menyarankan, untuk mengurangi dosis kafein harian dengan mengonsumsi kopi decaf atau mengurangi setengah dari porsi regular.

Selain itu, coba hindari juga beragam produk makanan dan minuman yang mengandung kafein. Sebab, nanti tubuh akan kembali berada di fase kecanduan.

Baca Juga: 6 Minuman Sehat Pengganti Kopi Ini, Bisa Tambah Energi Juga lo

Pilih minuman pengganti

Minuman yang mengandung kafein bukan hanya kopi saja, ya. Ada beragam pilihan alternatif minuman lain yang lebih sehat dari kopi. Sebut saja green tea, matcha, dan black tea.

Beberapa jenis minuman tersebut memang masih mengandung kafein, namun jumlahnya jelas lebih kecil dan sedikit dibandingkan kopi.

Istirahat cukup

Saat melepaskan diri dari kopi, perasaan pertama yang dominan terasa adalah ngantuk. Sebab, menurut laman Food Smart, kafein dalam kopi bisa mengurangi rasa kantuk dan menambah energi.

Yang kemudian rasa lelah dan kantuk bisa muncul saat konsumsi kopi diputus. Untuk itu, sebaiknya gunakan kesempatan itu guna memperbaiki jam tidur saja. Setelah terbiasa dengan jam tidur yang kurang, perbaiki jam tidur lebih baik lagi saat mengurangi asupan kopi.

Perbanyak minum

Minum yang dimaksud adalah minum air mineral, ya. Saat seseorang mulai mengurangi dosis kopi sehari-hari, rasa pusing yang menjadi tanda kecanduan kafein bisa muncul. Ternyata hal tersebut juga bisa menjadi tanda tubuh yang dehidrasi.

Untuk memperbaiki kondisi tersebut, sebaiknya konsumsi banyak air putih sebagai pengganti kopi. Konsumsi air putih setidaknya 6-8 gelas per hari untuk meningkatkan energi daripada mengonsumsi kopi.

Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi konsumsi kopi yang bikin kecanduan. Tertarik coba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix.