M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

5 Cara Memulihkan Stroke Ringan di Usia Muda

5 Cara Memulihkan Stroke Ringan di Usia Muda
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Memulihkan stroke merupakan bagian dari perawatan penyakit yang perlu dilakukan oleh penderita stroke.

Latihan yang dilakukan dalam terapi pasca stroke bisa membantu mereka menjalani rutinitas sehari-hari secara mandiri dan membantu menjaga fungsi otak.

Stroke merupakan kondisi serius yang terjadi ketika pembuluh darah di otak pecah atau aliran darah ke bagian otak terhalang oleh pembekuan darah.

Orang yang pernah terserang stroke sering kali mengalami penurunan fungsi otak, yang bisa berupa gangguan dalam berbicara, mengingat, bergerak, dan lain sebagainya.  

Kerusakan akibat stroke bersifat cepat dan agresif, namun pemulihannya berjalan lambat dan bertahap.

Umumnya, penanganan stroke membantu meningkatkan hasil keseluruhan pasca stroke, tetapi biasanya pengobatan tidak mempercepat laju pemulihan. 

Terapi pasca stroke yang dilakukan pun sudah pasti tidak sama dan harus sesuai anjuran dokter atau terapis.

Baca Juga: Inilah 5 Cara Ampuh untuk Mencegah Kanker Prostat Sejak Dini

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini adalah lima cara memulihakan stroke ringan di usia muda, antara lain:

1. Perubahan gaya hidup

Cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang pertama adalah mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat.

Menurut ahli di National Institutes of Health, pengidap stroke ringan akan didorong untuk melakukan perubahan gaya hidup.

Tujuannya jelas untuk mengurangi risiko berkembangnya gejala stroke. Anda bisa mulai berhenti merokok, rutin berolahraga, dan megonsumsi makanan sehat atau bergizi seimbang. 

2. Menyingkirkan infeksi

Cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang kedua adalah menyingkirkan infeksi. 

Menurut ahli di American Stroke Association, beberapa penyebab stroke ringan bisa terlihat lewat pemeriksaan atau peralatan khusus di rumah sakit.

Ketika stroke ringan terjadi pada orang muda tanpa faktor risiko yang jelas, mereka mungkin dikirim ke ahli saraf untuk menelisik kondisinya lebih jauh. 

Ahli saraf nantinya akan menyingkirkan vasculitis (peradangan pada pembuluh darah), diseksi arteri karotis, atau infeksi lainnya. 

3. Konsumsi obat-obatan

Cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang ketiga adalah konusmi obat-obatan. Konsumsi atau terapi obat-obatan bertujuan untuk mengurangi risiko stroke ringan.

Obat-obatan yang diberikan seperti obat pengencer darah, misalnya aspirin atau Coumadin, untuk mengurangi pembekuan darah.

Di samping itu, ada pula obat antihipertensi, obat statin, atau obat antikaogulan yang mungkin diberikan oleh dokter. 

Baca Juga: Inilah Sederet Buah yang Ampuh Membantu Menurunkan Hipertensi

4. Terapi gerakan

Cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang keempat adalah melakukan terapi gerakan. Terapi gerakan merupakan salah satu bentuk fisioterapi stroke standar yang penting.

Terapi gerakan seperti treadmill, olahraga keseimbangan, dan mengangkat beban, terbukti meningkatkan kemampuan berjalan penderita stroke setelah satu tahun berlatih.

Kualitas hidup semakin meningkat terlepas dari seberapa parah stroke yang diderita. 

5. Operasi

Cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang kelima dengan melakukan operasi. Operasi ini biasanya dilakukan pada mereka yang mengalami penyumbatan arteri. Prosedur ini disebut dengan endarterektomi. 

Itulah lima cara memulihkan stroke ringan di usia muda yang bisa Anda lakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (7/1), Provinsi Ini Alami Hujan Sangat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca hari ini Rabu 7 Januari 2026 dan besok Kamis 8 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Tengok Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Rabu 7 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Rabu 7 Januari 2026, mulai peluang kerja, strategi tim, hingga arah profesional Anda.  

7 Daftar Film Populer Tentang Friendzone, Awas Jadi Baper

Jika ingin tahu lebih dalam tentang betapa rumitnya hubungan friendzone, rekomendasi film berikut ini bisa dijadikan tontonannya.

4 Jenis Insecurity yang Paling Umum Dirasakan, Kenali Tanda dan Penyebabnya di Sini

Agar lebih memahami perasaan tidak aman, kenali beberapa jenis insecurity beserta penyebab dan tandanya di sini.​

Jadwal Malaysia Open 2026: 8 Wakil Indonesia Bertanding, 1 Tiket 16 Besar di Tangan

Jadwal Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), delapan wakil Indonesia bertanding. 

Kapan Tanggal Merah di Januari 2026? Ada Long Weekend di Pertengahan Bulan

Di Januari 2026 ini, Anda masih bisa menikmati momen libur tanggal merah. Bahkan, momen itu adalah long weekend yang ada di pertengahan bulan.

Promo A&W WednesDeal Januari 2026, 2 Double Cheeseburger Mulai Rp 37 Ribuan

Promo A&W WednesDeal hadir kembali selama Januari 2026. Anda bisa mendapatkan 2 Double Cheeseburger mulai Rp 37.000-an saja.

Jadwal Sassuolo vs Juventus di Serie A, Rabu 7 Januari 2026: Jay Idzes Main?

Simak jadwal pertandingan Sassuolo vs Juventus pekan ke-19 Serie A 2025/2026, Rabu 7 Januari 2026 pukul 02.45 WIB di Mapei Stadium.

Biru Dingin Diprediksi Akan Jadi Tren Utama di 2026, Ini Cara Menggunakannya

Simak tren warna biru dingin yang diperkirakan akan mendominasi interior dan gaya hidup di tahun 2026 serta cara untuk mengaplikasikannya.

Tren Dekorasi Jendela 2026 yang Membuat Rumah Lebih Hangat dan Berkarakter

Yuk, simak tren dekorasi jendela 2026 yang lebih hangat, detail, dan fungsional untuk rumah modern agar terlihat rapi, estetik, dan nyaman.