M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

4 Seafood yang Aman Dikonsumsi Ibu Hamil

4 Seafood yang Aman Dikonsumsi Ibu Hamil
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Seafood memang rentang dikonsumsi pada saat kehamilan. Pasalnya, banyak orang di Indonesia masih percaya akan beberapa makanan yang harus dihindari saat hamil, seperti ikan. 

Beberapa orang percaya bahwa makan ikan saat hamil akan membuat anaknya menjadi bau amis. Namun, itu hanyalah sebuah kepercayaan turun temurun yang tidak dapat dibuktikan secara ilmiah. 

Secara ilmiah, justru ikan diperlukan saat proses kehamilan sebagai sumber protein yang sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan janin. Dilansir dari Hello Motherhood, ibu hamil harus tetap berhati-hati dalam memilih seafood untuk menghindari kontaminasi berbahaya seperti merkuri.

Baca Juga: Ciri-Ciri Perubahan Tubuh Saat Hamil Muda

Berikut ini jenis seafood untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi.

1. Ikan teri

Ikan Teri
Ikan Teri

Menurut Mayo Clinic, ikan teri termasuk ikan laut yang rendah merkuri dan tinggi asam lemak omega-3. Jadi, ikan teri dapat digunakan sebagai sumber nutrisi penting dan bergizi untuk bayi yang belum lahir karena mendukung perkembangan janin yang sehat.

Satu porsi ikan teri kalengan sebanyak 1 ons mengandung 8 gram protein, salah satu nutrisi yang mendukung tumbuh kembang bayi.

2. Ikan salmon

Salmon teriyaki bowl by Greens and Beans
Salmon teriyaki bowl by Greens and Beans

Jenis seafood untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi selanjutnya adalah ikan salmon. Ikan salmon mengandung lemak omega 3 yang baik dikonsumsi ibu hamil. Kandungan ini akan membantu meningkatkan visual dan perkembangan otak janin serta memiliki kandungan anti peradangan.

Nutrisi yang terkandung dalam ikan salmon akan meminimalisir risiko kelahiran prematur serta menurunkan tekanan darah tinggi selama kehamilan. Sementara protein dan vitamin dalam ikan salmon membantu pertumbuhan otot janin dan mengatur sistem metabolisme dalam tubuh janin.

3. Ikan sarden

Produk olahan ikan Blambangan Foodpackers Indonesia
Produk olahan ikan Blambangan Foodpackers Indonesia

Mengutip laman Pregnancy Food Checker, makan sarden umumnya aman selama kehamilan dan dapat dikonsumsi dua hingga tiga kali seminggu. Sarden juga merupakan salah satu seafood untuk ibu hamil dengan kadar merkuri paling rendah.

Namun, perlu Moms ketahui bahwa ibu hamil tidak boleh mengonsumsi sarden mentah atau setengah matang karena risiko bakteri dan penyakit bawaan.

4. Udang

Kendala bahan baku dan cuaca
Kendala bahan baku dan cuaca

Menurut American Pregnancy Association (APA), udang merupakan salah satu jenis seafood untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi.

Udang merupakan salah satu jenis seafood yang tinggi protein, mengandung merkuri dan kadar lemak yang rendah, sehingga menjadi salah satu jenis seafood yang direkomendasikan untuk ibu hamil. Protein dalam udang dapat membantu pertumbuhan janin dalam kandungan.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Bayi Bahagia Saat di Dalam Perut

Tidak semua seafood dapat dikonsumsi selama kehamilan, karena beberapa di antaranya memiliki kandungan merkuri dan zat berbahaya lainnya yang dapat mengancam kesehatan ibu dan janin. 

Itu dia 4 seafood yang aman dikonsumsi ibu hamil. Jangan lupa juga perhatikan kesegarannya. Moms perlu pintar memilih serta mengetahui cara aman mengonsumsi seafood. 

Selanjutnya: Kenali Risiko Preeklampsia atau Keracuanan Kandungan pada Ibu Hamil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

13 Makanan Diet Rendah Kalori yang Layak Dicoba

Ada sejumlah makanan diet rendah kalori yang layak dicoba, lho. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini!

Cek Bunga Deposito OCBC NISP November 2025

Temukan bunga deposito OCBC NISP terbaru November 2025. Raih imbal hasil stabil hingga 3,50% untuk investasi aman Anda. 

Susu Penurun Berat Badan Terbaik Menurut Ahli Gizi

Ada beberapa susu penurun berat badan terbaik menurut ahli gizi. Mari intip daftarnya di sini!           

Apa yang Terjadi pada Kulit Jika Rutin Konsumsi Biji Chia

Sebenarnya, apa yang terjadi pada kulit jika rutin konsumsi biji chia ya? Cari tahu di sini, yuk.   

10 Rekomendasi Merek Dressing Salad untuk Diet yang Layak Dicoba

Ini dia beberapa rekomendasi merek dressing salad untuk diet yang layak dicoba. Ada apa saja, ya?   

Catat! Pameran Makanan dan Minuman SIAL Interfood 2025 Siap Digelar 12 November

​Buat pencinta kuliner, ini saatnya lihat langsung tren dan inovasi makanan dunia di satu tempat di SIAL Interfood 2025

5 Zodiak Istri Idaman, Sosoknya Penuh Cinta dan Sangat Setia

Kali ini MomsMoney akan membagikan daftar zodiak istri idaman. Cari tahu selengkapnya di sini.      

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok, Selasa 4 November 2025: Siapa Untung?

Yuk, cek ralaman zodiak besok Selasa 4 November 2025 yang melihat semangat kolaboratif dalam urusan karier maupun keuangan Anda.

Promo Superindo Hari Ini 3-6 November 2025, Anggur Muscat-Bawang Bombay Diskon 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 3-6 November 2025 untuk belanja hemat selama weekday di gerai Superindo terdekat.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 1-7 November 2025, Kecap + Toples Harga Spesial

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 1-7 November 2025 untuk belanja lebih untung.