M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

3 Bumbu Dasar Masakan Siap Pakai yang Wajib Tersedia di Dapur, Intip Yuk!

3 Bumbu Dasar Masakan Siap Pakai yang Wajib Tersedia di Dapur, Intip Yuk!
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Hampir segala jenis masakan Indonesia menggunakan bumbu dasar masakan. Untuk memudahkan urusan memasak, ada baiknya bumbu-bumbu dasar masakan ini dipersiapkan terlebih dahulu agar siap pakai & bisa digunakan langsung saat memasak tanpa perlu meraciknya lagi.

Baca Juga: Bingung Membedakan Cupcake dan Muffin? Ini 4 Perbedaan yang Bisa Anda Temui

Bumbu dasar memiliki 3 jenis yang berbeda yang bisa dilihat berdasarkan warnanya, yakni: bumbu kuning, bumbu putih, dan bumbu merah.

Dirangkum dari Royco, berikut ini MomsMoney berikan cara membuat ketiga bumbu dasar agar siap dipakai kapanpun anda membutuhkannya, berikut ini!

Baca Juga: 4 Tips Hilangkan Bau Amis saat Memasak Seafood, Super Efektif!

Bumbu kuning

Bumbu kuning biasanya dipakai pada beberapa resep makanan seperti bumbu soto, ayam goreng, dan pepes ayam.

Cara membuat bumbu kuning ini cukup mudah. Bahan-bahan yang perlu disiapkan adalah:

  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Ketumbar
  • Kemiri
  • Kunyit

Baca Juga: Punya Perut Buncit? Ini 5 Makanan Sehat yang Bisa Menyusutkan Lemak di Perut

Penggunaan kemiri adalah membuat bumbu terasa gurih dan sedap saat dicampurkan bersama bahan makanan lainnya.

Untuk beberapa resep baik pada bumbu kuning dan bumbu putih, bisa juga ditambahkan jahe dan lengkuas sesuai selera.

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cumi Supaya Empuk dan Tidak Alot Dikunyah

Bumbu putih

Bumbu putih dipakai pada resep-resep makanan seperti ketika membuat opor ayam, gudeg, ataupun lodeh.

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan dalam membuat bumbu putih ini adalah:

  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Ketumbar
  • Kemiri

Baca Juga: Lebih Hemat Pengeluaran, 4 Tips Ini Efektif Cegah Makanan Terbuang Sia-sia

Sama seperti bumbu kuning, anda bisa menambahkan jahe dan lengkuas sesuai selera. Tapi jika tidak memakai kedua bahan tersebut pun tidak apa-apa.

Perbedaan antara bumbu kuning dengan bumbu putih terletak pada kunyitnya. Bumbu putih tidak menggunakan kunyit.

Bumbu merah

Bumbu merah biasa digunakan pada makanan sepeti sambal goreng kentang, balado, atau berbagai macam masakan pedas lainnya yang membutuhkan pewarnaan merah di dalamnya.

Bumbu Dasar Masakan
Bumbu Dasar Masakan

Baca Juga: 5 Bahan Makanan yang Boleh Dibeli dalam Jumlah Banyak, Awet Bertahun-tahun!

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan dalam membuat bumbu merah ini adalah:

  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Ketumbar
  • Kemiri
  • Cabai merah
  • Cabai rawit

Sebetulnya, bumbu merah merupakan bumbu putih yang ditambahkan cabai rawit dan cabai merah.

Anda bisa menambahkan kedua jenis cabai tersebut sesuai selera. Jika tingkat toleransi anda terhadap rasa pedas lumayan tinggi, anda bisa menambahkannya cukup banyak.

Baca Juga: Tak Mudah Basi, Ini 4 Trik Pintar Masak Makanan Bersantan

Tips lain

Anda bisa mencampurkan bumbu merah dan bumbu kuning untuk membuat sajian ayam bakar.

Bumbu putih dan bumbu kuning bisa juga anda padukan untuk menyajikan masakan seperti kare ayam.

Ingat, selalu kemas bumbu dasar siap pakai ini ke dalam wadah kecil yang higienis. Paskikan juga untuk selalu menumisnya dalam suhu tinggi agar bakteri dalam bumbu dasar dapat terbunuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Yuk, Cek Rekomendasi Saham dari Mirae Saat Market Tertekan (29/1)

Cek proyeksi IHSG dan rekomendasi saham untuk hari ini, Kamis, 29 Januari 2026 dari Mirae Asset Sekuritas.

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 29 Januari 2026

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 29 Januari 2026, lengkap peluang kerja dan strategi finansial.

HokBen Tawarkan Promo Makan Berdua Cuma Rp 34 Ribuan per Orang, Gratis Burito!

Makan berdua di promo HokBen cuma Rp 34 ribuan per orang plus gratis Yakimeshi Burito. Penawaran terbatas sampai 31 Januari sayang dilewatkan!

Naik Ugal-ugalan, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini (29/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (29/1/2026) naik ugal-ugalan. Emas Galeri 24 jadi Rp 3.068.000, emas UBS Rp 3.136.000.

Manis Akhir Januari: Promo Mister Donut & Krispy Kreme Banjir Penawaran Spesial

Manjakan diri dengan donat gratis Promo Mister Donut atau Minis Krispy Kreme. Akhir bulan jadi makin manis dan hemat. Cek promonya segera!

Saham REAL Diborong Asing di Tengah Tekanan Pasar, Ini Sentimennya

​Tekanan volatilitas pasar tak membuat REAL kehilangan daya tarik, saham ini justru mencatatkan aliran dana masuk.

Wajib Tahu! 6 Film Vampir Terbaik Ini Siap Temani Malammu

Dari romansa Twilight hingga horor klasik Nosferatu, dunia vampir hadir dalam beragam cerita. Temukan favorit Anda di sini!

Jadwal Thailand Masters 2026, 13 Wakil Indonesia Tempur untuk Maju ke Perempatfinal

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 13 wakil Indonesia bertempur untuk maju ke perempatfinal. 

Lindungi Akun! Ekstensi Chrome Palsu Ancam Data Sensitif dan Keamanan

Data pribadi seperti sandi dan kartu rentan dicuri ekstensi Chrome. Pelajari cara cepat mengecek dan mengamankan browser Anda segera.

Oppo A6T HP Terbaru dengan AI GameBoost 2.0: Intip Spek dari Seri Lainnya Juga

Oppo A6T mengejutkan dengan baterai hingga 7000mAh dan layar 120Hz. Simak perbandingan chipset Snapdragon 685 vs Dimensity 6300 di sini.